UMKM Dinilai Perlu Mendapatkan Pendampingan untuk Bersaing di Pasar Nasional hingga Internasional


Samarinda – Usaha Mikro, Kecil, dan Menengah (UMKM) di Kota Samarinda terus mendapat perhatian dari berbagai pihak.

Wakil Ketua III DPRD Kota Samarinda, Celni Pita Sari  menekankan pentingnya pendampingan yang berkelanjutan bagi pelaku UMKM agar mampu bersaing dan meningkatkan pendapatan mereka di tengah persaingan pasar yang ketat.

“Setiap tahun, saya selalu terlibat langsung dalam pembinaan UMKM, termasuk mendampingi berbagai acara seperti Culinary Playland,” ujar Celni, Kamis (20/3/2025).

Menurutnya, kegiatan semacam ini bertujuan untuk meningkatkan pendapatan serta memperkenalkan produk-produk lokal kepada khalayak yang lebih luas. Ia juga berharap melalui berbagai event yang didukung baik secara pribadi maupun bersama instansi terkait, UMKM dapat lebih mudah mengatasi kendala yang mereka hadapi.

Celni juga menyoroti beberapa tantangan yang sering dihadapi oleh UMKM, khususnya yang masih dalam tahap awal. Ia menyebutkan bahwa banyak pelaku usaha mengalami kesulitan dalam hal pengemasan, kualitas rasa, dan strategi pemasaran produk mereka.

“Masih banyak UMKM di Samarinda yang kesulitan berkompetisi, terutama dalam hal packaging dan memperkenalkan produk mereka kepada konsumen,” jelasnya.

Dengan adanya pendampingan yang berkelanjutan dan dukungan dari berbagai pihak, Celni optimistis UMKM di Kota Samarinda dapat berkembang lebih pesat dan berkontribusi lebih besar bagi perekonomian daerah. (Adv).

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *